Ukuran Cetak Foto Kanvas yang Cocok untuk Dekorasi Dinding

Ukuran Cetak Foto Kanvas yang Cocok untuk Dekorasi Dinding

 

Source image: google

Salah satu produk yang digunakan untuk dekorasi dinding rumah maupun kantor adalah foto kanvas. Tampilan foto ini akan tercetak dan menjadi pajangan unutk dinding rumah agar terlihat menarik dan unik. Kualitas pencetakan menjadi salah satu hal penting untuk kamu perhatikan agar mendapatkan hasil yang terbaik. Kesan yang berbeda membuat banyak orang menggunakan media kain ini untuk mencetak foto.

Foto kanvas ini dapat menjadi pengganti pigura kaca rumah agar lebih tahan lama. Tak hanya melihat kualitas foto, kamu perlu mengetahui ukuran foto kanvas agar mendapatkan ukuran yang tepat untuk setiap ruangan. Berikut ini penjelasannya:

Ukuran 10" x 8"


Ukuran ini cocok untuk kamu yang ingin memajang foto kanvas di atas meja atau rak dinding di ruang keluarga. Ukuran kanvas terkenal ini mudah kamu dapatkan setara dengan ukuran bingkai 25 x 20 cm. Ukuran kanvas ini juga cocok untuk dipajang di sepanjang koridor rumah.

Ukuran 10" x 14"


Saat kamu merasa jenuh dengan dekorasi yang itu-itu aja, kamu bisa memasang foto kanvas ini sebagai satu satu hiasan dinding penghibur mata. Foto kanvas ini setara dengan ukuran bingkai foto 20 x 35 cm yang mempu menjadi foto kolase dan membuat hasil yang matte.

Ukuran 12" x 12"


Ukuran ini cocok untuk dipasang di tempat yang lega, baik untuk tempat kerja maupun di rumah seperti kamar mandi, ruang tamu, akmar tidur. Untuk memberikan hasil yang indah, ukurna ini bisa kamu gabungkan menjadi foto kolase yang memberikan kesan elegan.

Ukuran 24" x 10"


Sekilas, ukuran ini terlihat agak aneh. Pemilihan frame landskap ini cocok untuk dipasang di ruang tamu, ruang keluarga, hingga ruang tunggu kantor. Mencetak foto keluarga setara dengan ukuran 60 x 25 cm yang membuat hasil akhir menjadi cerah dan terlihat lega.

Ukuran 36" x 12"


Selain ukuran 24" x 10" ada pula ukuran ini untuk membuat foto landskap. Coba pasang foto liburanmu bersama keluarga di atas kanvas. Foto-foto tersebut dapat kamu gantung di ruang rekreasi untuk mempercantik suasana dekorasi kamar.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

Tips Cetak Foto yang Berkualitas Tinggi

Tips Cetak Foto yang Berkualitas Tinggi
Source image: google

 
Untuk mendapatkan hasil cetak foto berkualitas tinggi sangatlah mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan beberapa bahan dan teknik yang tepat sesuai dengan kebutuhan. Beberapa faktor dapat menjadi penentu untuk mendapatkan komposisi foto yang bagus. Contohnya seperti hasil foto dengan pencahayaan yang kurang, komposisi warna yang kurang tepat, hingga kertas foto yang salah untuk mencetak.

Untuk mendapatkan hasil cetakan foto dengan kualitas tinggi, kamu perlu memastikan foto yang diambil juga memiliki kualitas yang baik. Untuk itu, kamu bisa mengecek secara detail settingan foto sudah sesuai atau belum. Jika ingin mendapatkan kualitas cetak foto yang tinggi, kamu harus memperhatikan beberapa aspek berikut ini:
 

Memastikan resolusi gambar


Untuk mencetak foto dengan kualitas yang tinggi, salah satu hal yang perlu kamu perhatikan adalah resolusi gambar yang tinggi. Komposisi ini sangat berpengaruh dengan hasil cetakan foto. Jika foto memiliki kualitas yang rendah, maka hasil cetak juga akan low-quality bahkan gambar bisa pecah dan sulit terdeteksi. Resolusi minimal sebuah foto adalah 300 ppi, apabila lebih tinggi, maka cetak foto akan lebih bagus.

Menggunakan kertas glossy


Saat kamu ingin mencetak foto, kertas foto menjadi salah satu yang perlu kamu perhatikan. Pilihlah kertas yang berkualitas baik dan sesuai untuk mencetak foto. Untuk mendapatkan kualitas cetak yang bagus, gunakan jenis kertas foto atau kertas glossy. Kertas ini cocok karena bersifat mengikat tinta, bukan malah menyerap tinta. Meskipun sedikit lebih mahal dari jenis kertas lain, namun hasil cetakan yang dihasilkan akan memiliki kualitas yang tinggi.

Format dan resolusi yang sesuai


Sebelum mencetak foto, perhatikan format foto yang akan dicetak sudah benar dan sesuai. Jangan sampai kamu salah mensetting format foto yang akan dicetak. Umumnya, format gambar adalah pdf, tiff, png, dan jpeg. Semua format tersebut harus tetap disesuaikan dengan kebutuhan dan hasil cetak yang kamu inginkan. Seperti yang telah dijelaskan pada poin pertama, resoluasi gambar menjadi hal penentu kualitas cetak foto. Pilihlah foto dengan kualitas 300 ppi. Semakin besar resolusi akan semakin bagus pula hasil cetaknya.

Mengedit foto terlebih dahulu


Ketika hasil foto kurang bagus, kamu bisa mencoba mengedit foto terlebih dahulu sebelum mencetak. Pencahayaan sangat mempengaruhi kualitas hasil foto yang dibidik. Pastikan foto tersebut memiliki pencahayaan yang cukup baik. Jika minim pencahayaan atau kurang terang, kamu bisa melakukan editing foto dengan menambahkan exposure dan contrast yang sesuai dengan keinginan.

Mengatur printer


Hal terakhir yang menentukan hasil foto yaitu memperhatikan pengaturan printer. Hal ini paling sering diabaikan dan dinggap remeh. Padahal setting printer sangat penting untuk menghasilkan cetakan foto yang tajam dan berkualitas. Pastikan kamu telah mengatur settingan printer dengan tepat sesuai dengan jenis dan mereka printer. Jika ingin mencetak high quality, hindarilah mencetak menggunakan Microsoft Word karena tidak sesuai. Sebaiknya gunakan software yang dibuat untuk keperluan editing foto seperti Corel Draw atau Photoshop.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

Lebih Tahan Lama, Inilah 2 Metode Cetak Foto Kanvas!

Lebih Tahan Lama, Inilah 2 Metode Cetak Foto Kanvas!

 
Source image: google

Foto kanvas merupakan salah satu media untuk mencetak foto. Berbeda dari foto yang dicetak dalam kertas foto biasa, foto ini dicetak menggunakan media berbahan kain kanvas yang agak kasar. Daya tahan bahan kanvas umumnya dikenal lebih tahan lama dibandingkan kertas cetak biasanya.

Untuk itu, maka setelah mencetak foto kanvas kamu perlu melakukan perawatan khusus. Hal ini karena perbedaan ukuran foto kanvas yang lebih besar dan tidak bisa dimasukkan ke dalam album foto. Ketebalan ukuran kanvas cukup beragam mulai dari 300 hingga 400 gsm.

Bahan kanvas merupakan hasil penyusunan campuran polycotton atau 100 cotton. Ada juga beberapa bahan kanvas yang ditambahkan dengan pemutih untuk menghasilkan hasil yang memiliki kontras lebih tinggi. Dalam prosesnya, pembuatan foto kanvas dapat dilakukan dengan dua metode, berikut caranya:

1. Metode manual


Untuk mendapatkan cetak foto kanvas dengan metode manual biasanya dilakukan dengan proses vakum yang rumit dan ketelitian yang tinggi. Jika selesai mencetak terjadi kesalahan maka kamu harus mengulang prosesnya dari awal untuk mendapatkan hasil yang kamu inginkan.

Proses rumit ini terjadi karena adanya tahapan pemisahan pencetakan foto hingga pemindahan foto ke atas kanvas. Alat ini dijual dengan cukup mahal dan pengerjaan yang lama. Namun, hasilnya lebih awet dan tahan lama.

2. Metode digital printing


Metode digital printing yang dipakai dalam cetak foto kanvas dapat dikerjaan lebih mudah dan cepat dibandingkan cara manual. Namun, hasilnya tentu akan berbeda jauh dari cara manual, yaitu kurang awet.

Hasil cetak foto kanvas dengan digital printing cenderung lebih mudah luntur jika tidak diberi perekat atau bahan khusus untuk laminasinya. Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, dibutuhkan mesin cetak yang berkualitas dan memiliki resolusi tinggi.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!