Jenis Tali Lanyard sesuai Cara Pembuatannya!

 
Source image: google

Lanyard merupakan tali gantungan leher yang biasanya digunakan untuk menggantungkan kartu identitas, usb, atau ponsel. Biasanya bahan lanyard terbuat dari bahan polyester sehingga tidak mudah rusak. Tali gantungan ini banyak digunakan di area instansi pemerintah maupun swasta, travel, kegiatan umroh dan haji, serta acara tertentu seperti seminar maupun workshop.

Semakin hari bentuk lanyard semakin bagus dan menarik. Banyak perusahaan atau instansi yang mencetak logo mereka pada lanyard agar perusahaan makin dikenal masyarakat luas. Teknologi percetakan yang semakin berkembang membuat lanyard dapat dicetak lebih menarik dan unik. Mulai dari desain grafis, komposisi, hingga gradasi warna dan teks yang dapat diatur.

Secara garis besar, lanyard terbagi menjadi dua jenis yaitu lanyard sablon dan lanyard printing. Berikut penjelasannya:

 

Lanyard Printing


Lanyard printing merupakan jenis lanyard yang proses mencetaknya menggunakan digital printing. Kelebihan lanyard printing yaitu tersedia dalam berbagai macam warna dan lebih awet. Selain itu, hasil lanyard printing juga lebih halus dengan komposisi warna yang lebih sedap dipandang. Namun, keunggulan tersebut harus kamu bayar dengan harga yang lebih mahal dibandingkan jenis lanyard sablon.

Lanyard Sablon


Lanyard sablon merupakan tali identitas yang proses pembuatannya dengan menggunakan metode sablon. Keuntungan lanyard sablon adalah harga yang terjangkau. Itu sebabnya banyak orang yang menggunakan cara ini untuk mendapatkan hasil cetak lanyard. Namun, dibalik harganya yang murah, terdapat beberapa kekurangan lanyard sablon yang akan kamu temukan. Seperti warna yang mudah pudar jika dipakai dalam jangka waktu yang lama.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

0 Comments: