Cara Membuat Foto Polaroid Tanpa Kamera Polaroid

Cara Membuat Foto Polaroid Tanpa Kamera Polaroid

 

Source image: google

 
Foto polaroid merupakan hasil foto unik yang bergaya vintage dan aestetik yang saat ini banyak digemari oleh anak muda. Foto polaroid merupakan hasil foto yang dihasilkan dari kamera polaroid yang telah populer sejak 1970-an. Hasil foto dari kamera ini menampilkan kesan yang elegan, menarik, dan klasik. Foto yang dihasilkan dari kamera polaroid ini akan langsung jadi hanya dalam hitungan detik.

Namun, untuk mendapatkan hasil cetak foto yang menarik dari kamera polaroid langsung membutuhkan harga yang tak murah. Untuk itulah meskipun tidak memiliki kamera polaroid, banyak yang menginginkan cetak foto dengan gaya tersebut agar terlihat unik dan beda. 
 
 
Cara inilah yang banyak dilakukan percetakan atau usaha kecil untuk menghasilkan cetak foto polaroid yang berkualitas. Caranya mudah banget, lho. Yuk simak infonya di sini!

1. Menyiapkan peralatan yang dibutuhkan


Sebelum membuat foto polaroid sendiri, kamu memerlukan beberapa peralatan yang dipakai untuk mencetak foto polaroid seperti kertas, tinta, hingga beberapa peralatan lain untuk dapat menciptakan hasil cetak foto yang berkualitas. Berikut beberapa peralatannya:

  1. Printer inkjet untuk mencetak foto
  2. Tinta Dye Based anti UV unutk menghasilkan warna yang tahan lama dan anti pudar atau luntur.
  3. Kertas Laminasi Dingin untuk melindungi permukaan foto dari goresan, air, atau panas
  4. Kertas Glossy Photo Paper untuk mencetak foto dengan permukaan foto putih dan mengkilap.
  5. Gunting untuk memotong dan merapikan hasil cetak foto.
  6. Aplikasi edit foto untuk membuat template dan menempatkan foto yang akan dicetak.
 
 

2. Membuat template


Setelah semua perlengkapan siap, langkah selanjutnya adalah pembuatan template atau bungkai yang dipakai untuk menaruh foto yang akan dicetak. Pembuatan bingkai ini mengingat foto polaroid memiliki ciri khas yang berbeda dari foto cetak pada umumnya. Buatlah bingkai berukuran 8 x 5 cm atau menggunakan ukuran foto yang berbeda dengan membuat ukuran sendiri.

3. Mendownload dan memulai desain


Langkah selanjutnya menjadi penentu untuk melihat hasil foto polaroid yang tepat dan bagus. Proses ini bisa dengan mudah kamu lakukan dengan aplikasi Ms. Word. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Setelah pembuatan template kamu bisa memulai memasukkan foto dengan menggunakan 1 lembar kertas foto menjadikan 9 foto atau lembar foto polaroid.
  2. Klik kanan pada kotak template dengan "format shape"
  3. Lalu jika muncul kotak "format shape" pilihlah "Picture or Texture"
  4. Kemudian klik "File" dan pilih foto yang akan dicetak.
  5. Untuk mengubah ukuran foto kamu bisa mengatur di bagian kolom "Tile Picture as Texture".
  6. Lakukan pada seluruh gambar sampai semua kotak terisi foto.
  7. Polaroid siap cetak.

4. Proses cetak foto polaroid


Meskipun tidak semudah pembuatan foto polaroid yang langsung pada kamera polaroidnya, mencetak foto polaroid dengan cara ini juga cukup mudah. Apalagi kamu sudah menyiapkan beberapa peralatan yang dibutuhkan sebelumnya. Berikut caranya:

  1. Pastikan printer telah menyala dan tinta telah terpasang dengan baik.
  2. Masukkan kertas foto ke slot kertas printer.
  3. Cetak desain polaroid yang telah disiapkan sebelumnya.
 
 

5. Proses laminasi dan pemotongan


Proses membuat cetakan foto polaroid yang telah selesai maka tampilannya akan seperti kertas print biasa misalnya ukuran A4. Agar foto lebih awet dan tampak seperti foto polaroid. Berikut langkah finishingnya:

  1. Kelupas bagian kertas laminasi dingin kurang lebih 1 cm.
  2. Sisipkan dan rapikan bagian hasil cetak.
  3. Ratakan kertas laminasi dingin dengan penggaris dan pastikan menempel dengan rekat dan vakum.
  4. Potong pola gambar dengan rapi dan hato-hati menggunakan gunting yang telah disiapkan sebelumnya.
  5. Foto polaroid yang siap digunakan.

Itulah beberapa cara untuk mencetak foto polaroid. Kamu bisa mencetak dan mendapatkan hasil foto yang berkulitas hanya dengan mengunjungi cabang Snapy terdekat atau melihat produk foto Snapy.