Tak Perlu Berukuran Besar, Inilah Rekomendasi Rak Buku Anak yang Tepat!

Source image: google

 

Buku menjadi salah satu teman yang penting untuk anak. Mengoleksi buku menjadi sebuah kesenangan tersendiri bagi orang tua maupun anak. Namun, sering kali kita kewalahan jika buku anak telah menumpuk atau berceceran di berbagai sudut rumah. Untuk mengatasinya, kamu dapat menggunakan rak buku anak. Tak hanya memilih yg menarik, tetapi juga dapat memuat banyak buku.

Keberadaan rak buku sering kali dianggap remeh dan tidak penting. Padahal barang ini dapat menjadi tambahan untuk menyempurnakan interior sebuah ruangan. RUmah berukukan minimalis bukan suatu alasan untuk tidak memiliki rak buku. Ada banyak rak buku minimalis yang dapat disesuaikan dengan kapasitas rumah. Yuk simak 4 rekomendasi rak buku untuk anak:

Rak Display


Sampul buku memiliki visual yang menarik, terutama untuk buku anak. Jenis rak display akan memperlihatkan sambul buku anak ketika disimpan. Si kecil pun akan lebih tertarik dan memudahkan mereka untuk memilih buku yang ingin mereka baca. Dengan menggunakan rak buku ini kamu akan lebih mudah pula membersihkan buku serta rak buku ketika kotor.

Rak Dinding


Untuk orang tua yang tidak memiliki kamar yang luas, rak dinding dapat menjadi solusi yang tepat. Berbagai desain rak dinding dapat menjadi rekomendasi yang menarik. Karena diletakkan pada dinding, tentunya kamu perlu memperhatikan keselamatan anak. Mulai dari pemasangan hingga ukuran ketinggian yang dapat dijangkau anak agar mereka dapat mudah mengambil dan meletakkan buku kembali.

Rak Tangga


Jika memiliki ruangan yang lebih luas, tak ada salahnya untuk membuat rak buku dengan desain seperti sebuah tangga. Desain rak buku ini dapat mengajarkan anak untuk membuat kategori sesuai dengan jenis, tema, maupun warna bukunya. Mulai dari yang paling besar di bawah, hingga yang kecil pada bagian atas.

Rak Sudut


Optimasi ruangan dapat dilakukan dengan menggunakan desain rak buku sudut. Anak dapat menjadikan sudut ini sebagai area membaca sehingga buku tidak mudah berceceran sembarangan. Rak sudut ini dapat berupa rak dinding untuk menghemar pengeluaran dapat lebih maksimal.

Rak Laci


Untuk memperhatikan aspek kebersihan dan keamanan, rak laci menjadi pilihan yang tepat. Buku anak akan tersimpan dengan baik di dalam laci. Kamu tak perlu khawatir karena terkena debu atau kotoran lain. Dengan menggunakan rak laci, kamu juga dapat mengajarkan sikap disiplin pada anak untuk selalu rapi.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

0 Comments: