Jenis Scanner untuk Memindah Dokumen Kantor

 

Source image: google

Aktivitas memindai dokumen atau scanning merupakan salah satu hal yang kerap dilakukan di lingkungan perusahaan atau perkantoran. Selain untuk pengarsipan dokumen, scanning juga digunakan untuk melakukan pengiriman surat dalam bentuk digital.

Nantinya dokumen yang telah tercetak akan diubah dalam format digital kemudian dikirim melalui email atau surat elektronik. Dengan cara ini pengiriman akan lebih cepat dibandingkan mengirim dokumen asli yang membutuhkan waktu pengiriman.

Terdapat banyak alat scanner di pasaran yang dapat kamu pilih dan temukan. Selain sebagai scanner, biasanya dalam satu mesin scan memiliki kegunaan lain seperti mesin print, fax, atau fotocopy. Inilah beberapa mesin scanner yang dapat kamu gunakan sesuai kebutuhan, sebagai berikut:

Scanner Flatbed


Scanner ini merupakan scanner yang sering digunakan karena sifatnya yang lebih kompatibel dibandingkan jenis lainnya. Scanner ini dapat memindai ukuran kertas standar seperti A4, legal, letter, hingga A3.

Scanner Drum


Scanner ini berbentuk tabung yang memiliki resolusi tinggi dan detail hingga 24000 px/inc. Kelebihan dari alat ini adalah mampu menghasilkan gambar yang tepat, anti pengalami getaran atau distorsi, dan mampu mencetak berbagai dokumen.

Film Scanner


Film scanner merupakan alat teknologi negative. Berbeda dari yang sebelumnya, alat ini hanya mampu memindai dalam bentuk film negatif saja, lho. Jadi, selain film negatif tidak dapat menggunakan scanner ini termasuk scan dokumen.

Hand Scanner


Sesuai namanya, hand scanner memiliki ukuran dan bentuknya yang minimalis. Hand scanner biasanya digunakan sebagai alat scan barcode, scan dokumen, hingga scan barang. Sangat praktis bukan?

Roller Scanner


Scanner ini dapat memindai objek yang berbentuk lembaran dan diletakkan di dalma scanner. Jenis scanner ini memiliki cara kerja yang mirip dengan printer.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

0 Comments: