Tote bag Cocok Kamu Pakai Saat Ke Kampus Loh, Simak Ulasannya Berikut ini

  

Tote bag menjadi salah satu model tas yang sekarang ini menjadi gaya trend di kalangan anak kuliahan.  Tas totebag ini bermuatan banyak, jadi cocok banget untuk anak kuliahan yang membawa keperluan banyak saat kuliah.

Kuliah memakai totebag tidak salah kok, karena memang cocok untuk dipadupadankan dengan segala outfit ke kampus. Simak gaya berpakaian apa saja yang cocok dipadukan dengan totebag saat pergi ke kampus? Simak ulasannya berikut ini

1. Tampil Casual dengan Totebag

Sebagai anak kuliah gak sah nih kalau gak tampil casual saat ke kampus. Dengan memakai kaos, celana jeans, dan totebag, outfit kalian udah dinyatakan anak kuliahan banget deh.

Outfit casual ini memang menjadi ciri khas anak kuliahan. Untuk kalian yang ingin tampil casual saat ke kampus, cukup padukan kaos stripe kesayangan kalian, celana jeans, dan totebag canvas.

2. Tampil Girly dengan Totebag

Untuk kalian para perempuan pasti kangen kan memakai rok setelah lulus sekolah? Nah saatnya coba yuk pakai rok lagi untuk outfit ke kampus. Kalian bisa padukan kaos lengan panjang hitam, rok kotak-kotak, sneakers, dan totebag sebagai tasnya. Nah dengan outfit kalian yang seperti ini sudah bisa deh mengurangi rasa kangen kalian memakai rok saat sekolah dulu. Tinggal tambahin totebag sudah sah deh jadi anak kuliah.

3. Blazer dan Totebag

Cuaca di luar sedang dingin dan hujan? Tenang saja kalian bisa mencontek outfit ini untuk pergi kuliah. Kenakan blazer kesayangan kalian sebagai outer yang menghangatkan, dan jangan lupa bawa totebag kalian. Taruh payung aja di totebag kalian pasti gak akan kesusahan deh karena totebag kalian muat banyak.

4. Kemeja dan Totebag

Kalau gaya casual sudah, sekarang gaya semi-formal. Penampilan semi-formal ini sangat cocok untuk pergi kuliah jika kampus kalian tidak membolehkan pakai kaos loh. Memadukan kemeja putih dengan jegging atau celana panjang hitam serta totebag, sudah menjadi ciri khas anak kuliahan loh. Dan dijamin juga dengan outfit seperti ini tidak akan membuat kalian dimarahin dosen kalian loh.


5.Totebag Transparan dan Gaya Casual

Totebag juga terdapat berbagai macam bahan loh, salah satunya berbahan plastik ini. Dengan bahan plastik, totebag kalian akan terlihat transparan serta barang bawaan yang kalian bawa akan terlihat oleh orang lain. totebag transparan ini menjadi gaya hits sekarang loh. Kalian bisa memadukan gaya casual kalian dengan menggunakan outer, totebag, dan sneakers.

0 Comments: